Desain Taman Mini Minimalis untuk Rumah Anda

 

Desain taman mini minimalis sangat cocok terapkan untuk rumah dengan luasan terbatas. Semakin lama, ukuran rumah memang menjadi semakin kecil.

Jika dulunya masih terdapat teras, sekarang jangankan teras atau taman kecil, ruangan-ruangan di dalam rumah bahkan terkesan sangat sempit. 

Sebenarnya, meskipun memiliki rumah yang sempit, bahkan seperti tidak ada area taman sama sekali, Anda masih tetap bisa mencoba membuat taman mini. 

Inspirasi Desain Taman Mini Minimalis

Agar dapat membuat taman yang terlihat menarik, berikut beberapa inspirasi desain taman berukuran kecil yang bisa Anda ikuti:

1. Teras dan Taman Depan Rumah

Sebenarnya, taman rumah tidak melulu berada di area yang terbuka luas. Anda juga bisa membuat taman di area yang beratap. Untuk melakukannya, Anda cukup meletakkan pot bunga di taman.

Selain itu agar teras memiliki penampilan yang semakin cantik, Anda bisa memilih bunga dengan kelopak besar. Selain itu pilih bunga yang memiliki warna senada dengan eksterior rumah Anda, contohnya seperti bunga sepatu. 

Meskipun memiliki area yang sempit, ketika malam hari dan lampu dinyalakan, teras dan taman akan terlihat menjadi semakin indah. Apalagi bila desain kamar 3x3 untuk suami istri Anda langsung menghadap kearah teras tersebut. Pastinya akan membuat suasan menjadi lebih hangat.

2. Taman Vertikal

Bila memiliki rumah dengan area taman yang sangat terbatas, tidak ada salahnya menggunakan dinding kosong untuk taman depan rumah. 

Anda hanya perlu menyediakan besi penyangga dan menyediakan pot kecil yang berisi dengan tanaman-tanaman hijau. 

Jika pot sudah siap, gantungkan di besi penyangga yang telah disediakan sebelumnya. Ketika tanaman tumbuh, rongga akan tertutupi dan menjadi tanaman dinding. 

Agar taman vertikal ini terlihat indah, Anda bisa memilih tanaman hijau yang memiliki daun tumbuh memanjang. Konsep tanaman vertical ini bisa juga disandingkan dengan konsep dapur minimalis ukuran 2x1. Perpaduan antara warna putih dan hijau dari tanaman akan membuat suasana menjadi lebih segar. 

3. Menggunakan Pot Gantung

Desain taman mini minimalis lainnya adalah menggunakan pot gantung. Pot gantung menjadi pilihan yang tepat ketika tidak memiliki lahan untuk meletakkan pot tanaman kesayangan. 

Anda bisa menggantungkan pot di depan rumah, pilih pot dengan ukuran kecil serta rantai besi untuk penggantung. Namun, jika ingin menerapkan pot gantung ini, Anda harus memilih besi yang kuat. 

Selain itu cek pot secara berkala, jangan sampai pot gantung malah membahayakan penghuni rumah. Selain itu jika Anda memiliki anak kecil yang sering bermain di luar rumah, usahakan menjauhkan pot ini dari jangkauan mereka. 

Pot gantung sangat cocok untuk menanam tanaman herbal atau bunga gantung. Hindari memilih tanaman yang bisa tumbuh sangat tinggi dan besar.

4. Menggunakan Bird Bath

Menggunakan bird bath memang masih asing untuk masyarakat sekarang ini. bird bath sendiri merupakan tempat burung liar mandi. Ukuran bird bath ini tidak begitu besar.

Dengan menggunakan bird bath ini, tanam Anda aka terlihat indah, apalagi ketika burung-burung mandi sembari berkicau, tentu akan semakin menambah keasrian taman. 

5. Dinding Air Terjun

Bila bingung memilih desain taman seperti apa, Anda bisa menghadirkan dinding air terjun. Anda dapat membuat air terjun bertingkat di dinding kemudian di bagian bawahnya ditanam beberapa jenis tanaman, sehingga taman akan terlihat sangat menarik. 

Jika memilih desain taman ini, di bagian teras Anda bisa menambahkan kursi goyang, sehingga nantinya Anda bisa bersantai sembari memandangi taman. 

6. Taman di Area Pintu Masuk

Bila sama sekali tidak memiliki area untuk taman depan rumah, Anda dapat menjadikan pintu masuk sebagai taman. Cukup letakkan berbagai macam pot kecil dengan bentuk beragam, kemudian susun rapi di sekitar pintu masuk. 

Dari berbagai macam pilihan di atas, mana yang paling sesuai dengan keinginan Anda. Namun, ketika memilih desain taman mini minimalis, pastikan menyesuaikannya juga dengan konsep rumah. 

Komentar

Postingan Populer