Membuat Website dengan Wix

 


Membuat website dengan wix memiliki beberapa kelebihan dan keunggulan tersendiri jika dibandingkan dengan platform lainnya. Wix dipercaya sebagian besar orang memiliki user friendly saat membuat suatu website. Oleh sebab itu, tak sedikit orang yang menggunakan wix.com sebagai andalan dalam membuat suatu website. Berikut ini beberapa kelebihan Wix versi jasa pembuatan website Jakarta Breef Studio.

1. Pilihan Template yang Bervariasi dan Banyak

Wix dikenal dengan pilihan template yang bervariasi dan banyak untuk membuat suatu website. Jika Anda membuat website dengan wix tak perlu khawatir dengan tampilan website tersebut. Pasalnya, beberapa kategori template tersedia di Wix, setidaknya lebih dari 500 jenis template yang dapat digunakan. Tentu saja beberapa template disajikan secara gratis, jika ingin menggunakan yang premium pastinya berbayar, tetapi memiliki fitur yang jauh lebih lengkap dibandingkan dengan yang gratis. Adapun kategori template yang disajikan oleh pihak Wix, di antaranya sebagai berikut.

a) Template E-Commerce (Toko Daring)

b) Template Portofolio Pribadi

c) Template Bisnis

d) Template Pendidikan

e) Template Olahraga (Sport)

2. Interface User Friendly

Wix dipercaya memiliki fitur yang user friendly saat membuat website. Pasalnya, saat membuat website dengan Wix jika tidak paham coding, hal tersebut tidak menjadi masalah. Sebab dalam membuat website di Wix, dengan melakukan drag & drop sudah bisa membuat tampilan suatu website. Tentu saja, hal tersebut sangat membantu bagi pemula yang tidak mengerti dengan dunia perkodingan website. Melalui drag & drop, Anda sudah bisa membuild suatu website dengan desain sesuai kebutuhan. Selain itu juga, tampilan website yang dibuat di Wix bisa diatur tingkat responsifnya sehingga dapat disesuaikan dengan gadget yang digunakan, seperti tampilan layar laptop/PC, tablet, atau smartphone. Namun, jika ingin menambahkan koding tersendiri saat mendesain website, tentu saja juga bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Karena kesederhanaannya ini membuat banyak jasa toko online profesional yang juga menggunakan platform ini.

3. Kecepatan Website yang Tidak Usah Diragukan

Membuat website dengan platform Wix selain mudah dan cepat, tetapi juga memiliki keunggulan lainnya yaitu mampu menghasilkan website yang cepat. Dalam artian website yang dihasilkan saat dilakukan tes kecepatan, rata-rata website yang dibuat menggunakan Wix memiliki kecepatan yang sangat baik sehingga tidak perlu diragukan lagi. Pasalnya, kecepatan website sangat berguna untuk membantu pengunjung saat berselancar di website tersebut. Terlebih jika sedang mencari konten atau informasi yang dibutuhkan dalam waktu yang singkat. Sebaliknya, jika suatu website memiliki kecepapatan yang lambat, tak ragu-ragu pengunjung akan kapok terhadap website tersebut. Bahkan tak akan kembali ke website tersebut.

4. Lebih Lanjut Dapat Dikelola dengan SEO (Search Engine Optimization)

Website yang dibuat dengan menggunakan Wix juga bisa dilakukan optimalisasi dengan teknik SEO pada umumnya. Terlebih jika website Anda berisi konten-konten yang berkenaan dengan bisnis. Teknik SEO akan membantu dalam proses strategi marketing sehingga website Anda akan muncul di jajaran teratas mesin pencarian internet. Wix sudah mendukung proses tersebut. Pihak platform akan mendukung terhadap website yang dilakukan dengan teknik SEO. Oleh sebab itu, website yang dibuild dengan Wix dan dilakukan SEO akan berkesempatan muncul di jajaran teratas mesin pencarian google. Selain menggunakan SEO, juga dapat menerapkan teknik-teknik lainnya yang akan mendukung website menjadi popularitas sehingga banyak dikunjungi pengguna maya. 

Demikianlah beberapa kelebihan atau keunggulan jika membuat website dengan platform Wix menurut jasa pembuatan website terbaik. Semoga hal tersebut bisa menjadi referensi Anda ketika akan membuat suatu website.

Komentar

Postingan Populer